Kapan, sih, sebaiknya kita mulai menggunakan eye cream?
Kesadaran untuk merawat kulit sudah semakin besar beberapa tahun belakangan. Banyak orang yang sudah mulai merawat kulitnya sejak dini, bahkan sejak masa SMP atau belasan tahun.
Menggunakan eye cream juga bisa dimulai sedini mungkin. Para ahli kecantikan mengatakan, usia 20-an tak tabu lagi menambahkan eye cream ke dalam rangkaian skincare mereka.
Menggunakan eye cream sejak usia 20-an bisa berguna sebagai perawatan untuk mencegah dan menunda timbulnya kerutan dan bintik hitam di sekitar mata. Eye cream juga bisa membantu menghilangkan mata panda yang gelap.
Tetapi jika Anda baru menggunakan eye cream di usia 30-an atau bahkan 40-an, bukan masalah, kok. Anda bisa mencari eye cream dengan kandungan yang lebih kuat dan memiliki fungsi utama untuk menyamarkan kerutan.
Pastikan memakainya dengan lembut (menggunakan bantalan jari dan tidak menggosok kulit area mata dengan keras) agar eye cream bekerja efektif dan area sekitar mata Anda pun awet muda.
Foto: Getty Images/Jakarta Fashion Week 2021