Jika weekend ini Anda ingin bereksperimen dengan dessert, resep ini harus Anda coba.
Selain tak menggunakan api alias tanpa dipanggang, dessert ini kaya rasa walau kalorinya tinggi. Sekali-sekali boleh, dong....
Bahan:
100 g raw organic 70% dark chocolate, tim hingga leleh
Daun mint
Adonan dasar, haluskan dengan food processor:
150 g kacang mete panggang
100 g mentega, lelehkan
80 g desiccated coconut
50 g gula pasir berbutir halus
½ sdt garam
Adonan ceri, haluskan dengan food processor, terakhir masukkan ceri:
150 g buah ceri merah segar, buang tangkainya
125 ml minyak kelapa
100 g kurma tanpa biji
80 g desiccated coconut
50 g mentega, lelehkan
25 g gula pasir berbutir halus
Cara membuat:
• Siapkan loyang kotak ukuran 20 cm dilapisi plastic wrap.
• Masukkan adonan dasar ke dalam loyang, ratakan bagian bawahnya. Simpan dalam lemari es selama 20 menit hingga keras.
• Tuang adonan ceri di atasnya, ratakan dan simpan dalam lemari es selama 30 menit hingga kaku.
• Tuang cokelat leleh di atas andonan ceri, rataka dan simpan dalam lemari es selama 1 jam.
• Sajikan.
Untuk 12 potong
Nilai gizi per potong:
Kalori: 447 kkal
Karbohidrat: 25,5 g
Protein: 4 g
Lemak: 39 g