Susu kaya akan kalsium beserta vitamin dan mineral lainnya.
Kecuali Anda menganut gaya hidup vegan, Anda harus memasukkan minum susu ke dalam rutinitas Anda. Susu kaya kalsium yang membangun dan menjaga tulang Anda, serta kaya vitamin dan mineral.
Namun, tahukah Anda susu seperti apa yang paling tepat mememnuhi kebutuhan Anda?
Ada beberapa jenis susu yang beredar di pasaran. Tiap jenis menawarkan manfaat yang berbeda. Sebelum membeli susu yang terbaik untuk kebutuhan Anda, berikut info tentang jenis susu dan tip membeli susu yang tepat untuk gizi tubuh Anda.
Susu full cream
Terbuat dari susu segar dan tidak mengalami proses penghilangan lemak. Produk susu ini kadar lemaknya harus di atas 3%. Jika
berbentuk bubuk, prosesnya harus melalui proses pengeringan yang saat disajikan kandungan lemaknya tetap berjumlah di atas ketentuan 3%.
Susu low fat (rendah lemak)
Produsen mencantumkan label rendah lemak, mengacu pada kandungan gizi di dalamnya. Produk susu rendah lemak berarti produk susu tersebut mengandung lemak 25% lebih rendah dari produk acuannya. Jadi, jika susu full cream mengandung 3% lemak, maka susu rendah lemak mengandung lemak 25% lebih rendah dari 3% lemak susu full cream.
Susu dengan vitamin dan mineral (difortifikasi)
Produsen mencantumkan kandungan gizi tersebut, artiya ada penambahan zat gizi micronutrient dalam produk susu tersebut.
Regulasinya, jka ada penambahan vitamin D, tidak boleh lebih dari 20-30 Angka Kecukuoan Gizi (AKG) per hari.