Saat ini, di tengah isu mewabahnya virus Corona atau Covid-19, hand sanitizer bersama masker menjadi barang yang sangat dicari, hingga harganya dimanipulasi melambung tinggi.
Hand sanitizer memang dianggap ampuh melindungi diri dari kuman (virus dan bakteri), sekaligus membantu proses cuci tangan lebih efektif.
Namun hand sanitizer sebenarnya punya manfaat lain yang berguna untuk kehidupan sehari-hari.
Ternyata hand sanitizer yang mengandung ethyl alcohol sebagai antiseptik bisa untuk membersihkan noda tinta dan spido permanen pada kulit.
Usapkan hand sanitizer pada noda tinta dan spidol permanen yang melekat di kulit, gosok sedikit, dan noda pun hilang.