Setiap selebritas yang melintasi karpet merah memiliki aura masing-masing, yang bakal membuat mereka menjadi pusat perhatian.
Aura itu bisa dibantu oleh gaun yang tepat pilihan fashion stylist, atau makeup dan hairdo menawan dari makeup artist dan hairstylist andalan.
Bisa pula aura itu diraih berkat attitude dan energi sang seleb sendiri, alias faktor X. Mirip, deh, dengan yang dimiliki 7 seleb di Screen Actors Guild Awards 2018 (21 Januari 2018), Los Angeles, berikut.
1. Marisa Tomei, 53
Yap! Di usia separuh abad lebih, Marisa terlihat cantik memesona di karpet merah. Ia tak memilih riasan ribet; rambutnya pun digerai biasa. Penampilannya terlihat ageless dan, pastinya, effortless!
2. Halle Berry, 51
Tak ada yang mengira usia Halle dengan senyum yang memamerkan gigi cemerlang itu. Kulit olive-nya yang terawat juga terlihat terhidrasi, sehingga ia pas memilih no-makeup makeup.
3. Tracee Ellis Ross, 45
Bintang serial komedi "Black-ish" ini mengandalkan lipstik merah cabai dan ulasan maskara, menemani makeup dan tata rambut simpel. Pilihan Tracee tepat; ia terlihat cantik dan elegan.
4. Kate Hudson, 38
Anda mungkin berdebat soal busananya, namun tak bisa dipungkiri kalau tata rambut Kate adalah salah satu yang terbaik. Tekstur terlihat jelas dengan penataan senatural mungkin. Klop dengan nude look-nya.
5. Allison Williams, 29
Rambut Allison ditata model faux bob asimetris, sementara makeup-nya sedikit intens, dalam nuansa glamornya Old Hollywood. Untuk menyeimbangkan total look, alis Allison disikat dan tidak dipulas tebal.
6. Saoirse Ronan, 23
Di awards season ini, Saoirse yang berkulit pucat dan mata seperti transparan menunjukkan gaya dandan berbeda. Di SAG Awards, ia memilih messy bun dan makeup nuansa pastel. Sedikit warna mengarah koral dipilih untuk lipstik.
7. Yaya Shahidi, 18
Gadis ini, yang tahu bahwa tampil di karpet merah itu harus fun, memilih tata rambut Afro, dengan makeup didominasi warna cokelat. Lipstik merah tua mengimbangi total look yang menunjukkan jiwa muda sang seleb.