Ia memang wanita supel. Jabatannya sebagai Managing Director di Liberty Communications, bagian dari AMP Group—sebuah perusahaan integrated marketing communication—ia jalani dengan senang hati. Bagi Finalis Puteri Indonesia 2002 ini, bertemu klien untuk membicarakan konsep iklan dan strategi digital terasa menyenangkan.
Sentuhan elegan
Gaya elegan tak pernah lepas dari penampilan Lenda. Saat pesta, ia memakai cocktail dress dari Bebe, BCBG Max Azria, Valentino, dan Roberto Cavalli. Jika diminta memilih brand yang paling menggambarkan dirinya, Lenda memilih (X)S.M.L. Ia lebih senang berbelanja baju langsung di mal ketimbang online shopping.
Pencinta high heels
Tiada hari tanpa high heels. Lenda mengaku lebih nyaman saat mengenakan high heels. Rasa percaya dirinya juga meningkat. Ia bahkan pernah mengenakan boots dengan hak 7 cm untuk menaiki ratusan anak tangga di Menara Pisa! Brand favorit Lenda untuk sehari-hari adalah Steve Madden. Saat harus menghadiri acara yang lebih formal, ia memilih Sergio Rossi dan Jimmy Choo.
Desainer favorit
Feminin adalah ciri khas gaya Lenda. Karena itu, ia menyukai desainer Sebastian Gunawan. Menurutnya, karya Sebastian Gunawan sangat feminin, elegan, dan ladylike. Sisi lain dari Lenda yang selalu ingin tampil beda membuatnya menyukai desain Patrick Owen yang edgy.
Bermain makeup
Sehari-hari Lenda tampil natural tanpa riasan berat. Biasanya ia hanya memakai eyeliner, lipstik, pensil alis, dan bedak. Namun saat ada acara khusus, eyeshadow dan lipstik merah maroon adalah favoritnya
Tas dan sepatu warna terang
Warna-warna basic seperti hitam, putih, cokelat, dan abu-abu mendominasi busana Lenda. Agar memberikan aksen, ia memadukannya dengan tas dan sepatu berwarna terang.
Rajin merawat wajah
Wajah Lenda yang cerah adalah hasil kepeduliannya dalam merawat kulit. Ritualnya setiap pagi adalah essence, serum, kemudian moisturizer. Saat berada di luar ruangan, ia menambahkan sunscreen. Sebelum tidur, Lenda menambahkan night cream. Produk dari Kiehl’s menjadi favoritnya.
Foto: Zaki Muhammad
Pengarah gaya: Siti H. Hanifiah
Penata rias dan rambut: Ina Juntak