SAG Awards 2017 yang diselenggarakan 29 Januari 2017 (30 Januari pagi WIB) menunjukkan hasil yang mungkin makin akurat dengan para pemenang Oscar 26 Februari 2017 nanti.
Namun di awards season kali ini, gaya di karpet merah SAG Awards bisa dibilang lebih kalem, walau ada beberapa penampilan yang berkesan. Tampaknya para selebriti menyimpan amunisi gaya mereka untuk pesta Oscar nanti.
Inilah 10 gaya favorit dari selebriti yang melenggang di karpet merah SAG Awards 2017, yang ikut tren Spring/Summer 2017, namun lebih memilih tren abadi.
1. Warna hitam jadi primadona di karpet merah SAG Awards 2017 dalam berbagai gaya. Ada yang transparan seperti Claire Foy dalam gaun Valentino atau dengan detail bunga ala Emma Stone dalam gaun Alexander McQueen.
2. Applique bunga adalah detail busana yang hits kali ini. Penempatannya harus proporsional, kecuali kepribadian Anda memang bubbly. Saya suka applique yang ekstrem tapi chic dari busana Chanel yang dipakai Janelle Monae.
3. Warna putih atau krem adalah warna basic yang jadi favorit di karpet merah SAG Awards 2017. Bumil Natalie Portman menggabungkannya dengan gaun A-line Dior Haute Couture, sementara Brie Larson terlihat cantik dengan halter dress Jason Wu.
4. Bahan see-through adalah gaya yang tricky. Anda harus punya attitude tepat agar terlihat classy. Julie Bowen dalam gaun J. Mendel menunjukkannya dalam warna putih, sementara Taraji P. Henson lebih berani bereksperimen. Gaun transparan super seksi dari Reem Acra warna dusty pink sukses membuat Taraji jadi bintang karpet merah malam itu.
5. Siluet tepat membuat penampilan Anda sempurna. Evan Rachel Wood, yang akan memakai setelan celana di karpet merah, memilih suit bahan velvet warna biru tua dengan lapel hitam dari Altuzarra. Siluet setelan ini tetap cantik. Sama seperti siluet gaun metalik Louis Vuitton yang dipakai Michelle Williams; gaya ini harus dipakai oleh mereka dengan kepribadian bold.
6. Tekstur yang indah akan membuat gaun simpel terlihat menawan. Kirsten Dunst membuktikannya lewat gaun Dior warna putih ini. Tekstur gaun ini mewah, sehingga bisa jadi inspirasi untuk gaun pengantin.
[Baca juga 6 momen penting di SaG Awards 2017]