Cerita tentang mahmud alias mamah muda bisa menjadi thriller yang cukup menegangkan, seperti dalam "A Simple Favor" ini.
Disutradarai oleh Paul Feig dan diadaptasi dari novel karya Darcey Bell, film ini menampilkan Anna Kendrick sebagai Stephanie Smothers, ibu rumah tangga seorang vlogger.
Stephanie yang keibuan bertemu dengan Emily Nelson (Blake Lively), mahmud lain, yang anaknya satu sekolah. Berbeda dari Stephanie, Emily terlihat berani, dominan, dan fierce.
Kedekatan anak mereka, Miles dan Nicky, mempererat hubungan Stephanie dan Emily. Suatu hari, Emily minta tolong Stephanie untuk menjemput Nicky. Kemudian, Emily menghilang tanpa kabar.
Setelah kejadian tersebut, Stephanie menggali informasi mengenai hilangnya Emily. Tetapi Stephanie justru menemukan misteri masa lalu Emily yang terkuak satu per satu. Seiring berjalannya waktu, Stephanie dan Sean, suami Emily (Henry Golding), terlibat hubungan yang baru.
Namun cerita tak selesai sampai di situ. Masalah masa lalu yang pernah menghantui hidup Emily juga dilimpahkan kepada Stephanie dan Sean.
Film ini menawarkan alur cerita yang cukup kompleks sehingga mengajak penonton untuk memecahkan berbagai teka-teki yang disuguhkan oleh tokoh Emily. Memang, sih, "A Simple Favor" tidak sekelam "Gone Girl," namun lumayan bikin penasaran.
Anna Kendrick luwes menampilkan karakter vlogger keibuan, dan Blake Lively tak sekadar terlihat cantik.
Bagi Anda yang belum move on dari "Crazy Rich Asians," Henry Golding bisa jadi elemen cuci mata tersendri.
Foto: Lionsgate