Berbukalah dengan yang manis. Begitulah kalimat yang sudah telanjur menempel di otak kita saat berbuka puasa (salut buat copywriter iklan ini!).
Berbuka dengan yang manis memang bagus karena bisa langsung memberikan suntikan energi setelah belasan jam berpuasa.
Namun, kurangi berbuka dengan makanan (atau minuman) manis yang berlebihan, karena cepat memicu kenaikan berat badan.
Ternyata, Anda bisa mendapatkan keuntungan lain dari berbuka dengan yang manis, yaitu rasa bahagia. Serius?
Yap! Setelah membatalkan puasa dengan minum, Anda bisa menyantap brownies. Makanan ringan ini bisa memberikan rasa bahagia, tapi bukan sembarang brownies. Mau tahu alasannya?
1. Brownies terbuat dari cokelat (nyam!), dan cokelat bisa menurunkan kadar hormon kortisol, pemicu stres.
2. Buatlah brownies dari ubi, yang kaya potasium dan serat. Potasium bisa membantu otot lebih relaks, dan serat akan membuat Anda cepat kenyang, serta mengurangi konstipasi.
3. Isilah brownies Anda dengan kacang hitam agar makin lezat. Kacang hitam mengandung magnesium, yang mengatur sistem saraf sehingga bisa mencegah rasa cemas.
Selamat menikmati rasa bahagia dalam sepotong brownies ubi isi kacang hitam!