Jakarta, ibukota Indonesia, merayakan hari jadi ke-491 sejak ia didirikan sebagai kota pelabuhan Jayakarta pada 22 Juni 1527.
Sebagai melting pot Nusantara, Jakarta tak lagi didominasi penduduk dari suku Betawi; bisa dibilang semua suku di Indonesia ada di Jakarta.
Entah Anda menghabiskan belasan jam bekerja di Jakarta (dan tinggal di Jakarta coret), atau memang tinggal dan bekerja di Jakarta, orang Jakarta punya ciri khas yang membedakan mereka dari penduduk kota-kota besar lainnya di Indonesia.
Orang Jakarta Selatan boleh jadi berbeda dari orang Jakarta Timur, yang berbeda pula dari orang Jakarta Utara, dan seterusnya. Namun setidaknya ciri khas ini jadi kesamaan mereka.
Coba cek apakah Anda memiliki beberapa dari ciri khas sebagai orang Jakarta ini.