Tak salah jika Melly Goeslaw menjadi salah satu penulis lagu paling top di negeri ini, sekaligus juaranya menciptakan original soundtrack untuk film maupun sinetron, bersama sang suami, Anto Hoed.
Lagu-lagu yang Melly Goeslaw ciptakan khusus untuk film-film itu harmonis sebagai soundtrack dan punya nilai komersial tinggi. Pantas jika soundtrack karyanya bicara banyak di tangga-tangga lagu Tanah Air, bahkan kadang lebih populer daripada filmnya sendiri.
Melly kadang menyanyikan sendiri lagu tersebut, baik solo maupun berduet dengan penyanyi baru. Namun ia bisa pas memilih penyanyi yang membawakan lagunya, sehingga tak heran ciptaannya pun jadi hits.
Setidaknya tujuh lagu yang khusus ditulis Melly untuk film layar lebar menjadi timeless hits yang sulit untuk dilupakan. Kebetulan semuanya tercipta di awal dekade 2000-an.
Jangan cemberut kalau lagu ikonis "Cinta" yang dinyanyikan Melly bersama Krisdayanti tak ada dalam daftar. Lagu yang masuk album soundtrack "Tentang Dia" (2005) itu bukan original soundtrack, melainkan diambil Melly dari albumnya, "Intuisi" dan sinetron "Sayap Bunda."
Tujuh lagu berikut semuanya debut untuk film masing-masing, dan langsung menempel dalam ingatan. Ada yang mellow bikin baper, ada pula yang bertempo cepat; semuanya sama-sama catchy. Mau nonton filmnya lagi juga silakan, sekaligus merayakan Hari Film Nasional, kan....
Foto: Instagram
Klik halaman selanjutnya untuk tahu 7 soundtrack legendaris Melly Goeslaw!