Nyaman bersepeda di Bath, Inggris
Saya agak takut bersepeda di kota karena banyak kendaraan. Sering kali saya bersepeda di tracking road hutan atau taman. Namun ada satu kota menurut saya lumayan tenang untuk bersepeda, Bath di Inggris. Tidak ada kendaraan yang ngebut, dan kotanya sangat tenang. Pemandangannya cantik dengan pohon-pohon rindang dan bangunan-bangunan tua yang bersejarah. Udaranya pun sejuk, dan jika lelah bisa berhenti untuk minum secangkir kopi di kafe-kafe atau duduk di taman.
Paling sering mengunjungi Jepang
Saya sangat menyukai budaya, pemandangan, juga makanan di Jepang. Banyak galeri dan museum, serta tempat unik seperti Harajuku, tempat kita bisa melihat orang-orang berkostum atau cosplay. Saya senang berjalan-jalan di Ometasando atau mengunjungi kuil di Kyoto mengenakan kimono.
Resor eksotis di Komandoo, Maldives Island
Resor ini eksotis karena terletak di Lhaviyani Atoll, cagar laut yang dilindungi. Air di pesisir pantainya jernih dan kita bisa berenang bersama bayi hiu. Jika snorkeling, terlihat karang warna-warni serta ikan-ikan unik. Berlayar bersama enam hingga delapan orang lalu diving di sekitar kapal, menikmati makanan tradisional Maldives, dan pada sore hari melihat puluhan lumba-lumba mengejar kapal kami—indahnya menikmati sunset.
Sehari beraktivitas di Paris
Sarapan pagi di Angelina, lalu berjalan-jalan di Jardin des Tuileries. Siangnya mengunjungi Musée du Louvre dan makan siang di Café Marly yang mengarah ke Louvre sambil memandangi Louvre Pyramid. Lanjut berbelanja di Le Bon Marché atau di Galeries Lafayette yang memiliki jendela teatrikal dan interior langit-langit yang indah. Anda juga dapat berbelanja buku-buku tua di Shakespeare and Company. Nikmati sore hari di sekitar Notre Dame dan makan malam di Le Perchoir Marais.
W, Hotel paling favorit di Hong Kong
Interiornya cocok dengan selera saya, modern chic. Desain kamarnya sangat unik, dengan sentuhan hijau, ungu dan unsur kayu. Pencahayaan juga pas untuk mata. Tempat hang out favorit adalah WooBar, dengan pemandangan mengarah ke Victoria Harbour dan city light Hong Kong.
Wisata kuliner di Takayama, Jepang
Favorit saya Hida Beef—daging sapinya sangat lembut dan juicy serta meleleh ketika digigit. Restoran rekomendasi saya Ajikura Tengoku di Takayama. Harus antre dua jam untuk mendapatkan tempat. So, if you want to come, do come earlier. Saya juga suka Hoba Miso di Takayama.
Wisata sejarah di Italia
Sejarah terukir dalam lanskap dan arsitektur bangunan di Roma. Saya mengambil tur sejarah di kawasan Roman Forum. Banyak reruntuhan bangunan tertua dan penting berada di sini. Selama berabad-abad, tempat ini merupakan pusat kehidupan masyarakat Roma.
[Baca juga tentang relaksasi mewah di bandara]
Foto: Koleksi pribadi, uncorneredmarket.com, seyexclusive.com, freephotooftheda y.clientk.com, w-hongkong.com