4. JANG HAN-SEOK dalam "Vincenzo"
Pemain: Ok Taecyeon
Tonton di Netflix
Awalnya menyamar sebagai Jang Joon-woo, intern dari Amerika di kantor pengacara Wusang, ternyata dia adalah Jang Han-seok, penguasa sebenarnya dari Babel Group, konglomerasi yang tak segan menjalankan aksi licik untuk mencapai tujuan. Ia adalah musuh sesungguhnya dari Vincenzo Cassano.
Menyembunyikan sifat aslinya di balik wajah ganteng, Han-seok paling dibenci oleh Jang Han-seo, adik sebapak, yang selama ini jadi pimpinan boneka Babel Group, karena Han-seo tahu bahwa Han-seok-lah yang membunuh ayah mereka. Han-seok tahu, orang-orang terdekatnya juga musuh tersembunyi yang harus diwaspadainya.
Sedikit sulit untuk membenci karakter Han-seok karena sosok Taecyeon yang manis. Namun siapa, sih, yang tak merinding melihat tatapan penuh amarah Han-seok ketika dipermalukan Vincenzo dengan siraman darah babi, atau ketika tahu Han-seo berusaha menembaknya?
5. JOO DAN-TAE dalam "The Penthouse" season 2
Pemain: Uhm Ki-joon
Tonton di: viu, kanal One, kanal TransTV
Adakah orang yang jadi target balas dendam dari sekian orang seperti Joo Dan-tae? Begitu banyak yang ingin balas dendam pada penguasa Hera Palace yang jago banget memanfaatkan situasi demi keuntungan pribadi ini. Dia tega saja memanipulasi istri, anak-anak, bahkan orang kepercayaannya sendiri.
Di "The Penthouse" season 1, dia adalah tokoh antagonis yang membuat musuh di mana-mana. Di season 2, balas dendam membuat Dan-tae dipenjara, namun akal liciknya berhasil membuat Dan-tae menggelar aksi spekta di akhir season 2 yang bikin penonton tak sabar menunggu season 3.
Dan-tae adalah tokoh antagonis yang menyembunyikan sifat aslinya di balik penampilan dan status sosialnya, dan tahu bahwa dengan sedikit bersabar ia bisa meraih tujuan, apa pun caranya. Benar-benar villain sejati yang harus kita jauhi. Titik.