Resep #1
KUE KISMIS OATMEAL
Chewy atau renyah tergantung pada proses Anda memanggangnya. Dua-duanya sama enaknya!
Bahan:
250 g tepung terigu
½ sdt baking powder
½ sdt soda kue
¼ sdt kayu manis bubuk
175 g mentega tawar
175 g gula pasir
50 g gula palem
1½ sdm madu
1 butir telur
1 kuning telur
100 g kismis, rendam dalam
1 sdm rum
50 g kacang mete panggang, cincang
100 g oatmeal
Cara membuat:
1. Panaskan oven pada suhu 130ºC, siapkan loyang kue kering, olesi dengan margarin tipis-tipis. Campur tepung terigu, baking powder, soda kue, dan kayu manis bubuk, lalu ayak, sisihkan.
2. Kocok mentega bersama gula pasir dan gula palem menggunakan mikser berkecepatan rendah selama ± 2 menit. Tambahkan madu dan telur, kocok sebentar hingga tercampur rata, angkat mikser.
3. Masukkan campuran tepung secara bertahap sambil diaduk. Tambahkan kismis, kacang mete, dan oatmeal ke dalamnya, aduk hingga rata.
4. Ambil satu sendok teh adonan, taruh di atas loyang menggunakan dua sendok teh. Beri jarak masing-masing 3 cm, panggang dalam oven selama 20 menit hingga matang, angkat, biarkan hingga agak dingin.
5. Lepaskan kue dari loyang, dinginkan di atas rak kawat, simpan dalam wadah bertutup rapat.
Waktu memasak: 60 menit
Untuk 700 g
Resep kedua salah satu kue asin-gurih favorit