Sudahkah Anda mencium (bibir) pasangan Anda hari ini?
Ciuman bukan hanya Anda lakukan sebagai foreplay. Ciuman yang intens, terutama ciuman bibir, bisa memberikan berbagai manfaat untuk kesehatan fisik dan jiwa Anda, dan pastinya kehidupan seksual Anda.
1. Memberi ketenangan
Ciuman apa pun, termasuk ciuman ringan pada pipi, bisa memberikan rasa relaks dan bahagia. Dalam beberapa penelitian, kontak mata dan wajah yang dekat memberikan perasaan menenangkan.
Ciuman yang lebih intens dan romantis akan meningkatkan perasaan menenangkan itu karena tubuh memproduksi lebih banyak lagi oxytocin, hormon yang memicu rasa cinta dan keintiman.
2. Membantu memilih pasangan
Hasil sebuah penelitian yang dimuat dalam jurnal Archives of Special Behavior menunjukkan bahwa ciuman (bibir) bisa membantu kita menemukan pasangan yang tepat.
Alasannya, bibir memiliki kelenjar minyak yang memproduksi feromon, zat kimia yang menentukan rasa tertarik secara seksual.
Jadi, saat Anda berciuman bibir, secara insting Anda juga 'menilai' apakah ia memang setara secara seksual dengan Anda. Cara ini mungkin bisa dicoba jika Anda punya beberapa gebetan, he he.
3. Menguatkan hubungan Anda
Jurnal Archives of Special Behavior juga menyebutkan bahwa pasangan yang sering berciuman memiliki hubungan lebih bahagia dibandingkan pasangan yang jarang berciuman.
Keintiman dari ciuman tidak harus diakhiri dengan hubungan seks, karena frekuensi hubungan seks tidak menunjukkan kualitas sebuah hubungan.
Ciuman yang intens melepaskan hormon endorfin, sehingga Anda (dan pasangan) tidak stres. Ciuman juga bisa membuat ia 'meleleh' atau 'menyerah', terutama jika Anda berdua sedang bertengkar. Hubungan Anda pun bisa lebih kuat.
Sebuah studi menunjukkan bahwa pasangan yang berciuman akan memiliki gelombang otak yang harmonis, begitu pula dengan detak jantung dan pernapasan mereka. Mmm....
Foto: KBS ("Suits")