1. Seks membuat Anda awet muda
Cakupan seks amat luas, yang melibatkan segenap mind, body, soul (jiwa-raga-sukma) Anda. Dengan seks, Anda dapat merasakan kehidupan yang lengkap, asal Anda mampu membebaskan diri seutuhnya (secara jiwa-raga-sukma) untuk merasakan kenikmatannya.
Anda merasa hidup, segar, aktif, dan bersemangat. Karena itulah, para ahli menyimpulkan, seks bisa jadi alat awet muda yang ampuh.
2. Perubahan bentuk tubuh tak harus mengganggu libido
Pikiran sering menghambat kita untuk mengeksplorasi seks. Kita punya bekal berharga lain yang jarang kita manfaatkan dalam bercinta, yaitu panca indra dan perasaan kita.
Dua hal itu amat kuat kaitannya. Sensualitas bangkit karena seluruh panca indra diaktifkan. Sensasi seks meningkat bila panca indra menerima banyak masukan. Indra penciuman Anda bisa lebih tajam, indra pengecap Anda juga bisa lebih peka menyambut kemesraan pasangan.
Ada lagi: Membiasakan indra sentuh (kulit) Anda agar lebih peka dalam menerima sentuhan, Anda akan lebih siap untuk menerima kehangatan.
Jangan lupa aktifkan kesadaran diri terhadap tubuh Anda dengan bergerak. Senam lantai, pilates, yoga, dan bahkan menari atau berjoget adalah sarana latihannya.
Hasilnya, Anda akan memetik manfaat lahir batin berupa pikiran lebih tenang yang diikuti perubahan-perubahan biologis yang positif. Anda seakan lahir kembali. Lebih kreatif, lebih bersemangat dalam aktivitas sehari-hari.
Yang perlu Anda ingat pula, kini tak perlu lagi menjatahkan kemesraan hanya seminggu sekali atau ketika anak-anak sedang berlibur. Anda dapat mulai menjadikan diri Anda seksi sekarang juga dengan mulai menyadari fungsi indrawi Anda.
Menonton film percintaan yang romantis berdua saja sambil duduk dengan intim adalah salah satu cara untuk membangkitkan banyak indra sekaligus, sambil mendapatkan inpsirasi dari cerita-cerita di depan mata Anda berdua.
3. Seks punya manfaat kesehatan lain bagi wanita matang
Pertama, seks yang menyenangkan akan meningkatkan kekebalan tubuh Anda, bisa menyingkirkan depresi, dan membakar kalori (50 kalori untuk 30 menit intim). Dan seperti olahraga lainnya, gerakan-gerakannya menyehatkan sistem kardiovaskuler Anda.
Pembuangan kalori itu jauh lebih sedikit bila Anda berdua hanya diam saling tatap atau saling memunggungi dengan buku di tangan masing-masing (cuma 35 kalori).
Seks juga membuat aliran darah di organ vital lebih lancar. Dari penelitian, makin sering orang melakukan seks, makin peka tubuhnya merespons terhadap kemesraan.