Drakor klasik tentang benci jadi cinta, atau persaingan lalu jadi persahabatan... receh tapi ngangenin!
4. SO I MARRIED THE ANTI-FAN
16 episode, tonton di iQiyi
Drakor ini perlu menunggu dua tahun untuk bisa tayang, tapi ceritanya, sih, klasik untuk Anda pencinta cerita receh. Tapi receh bukan berarti tidak perlu ditonton, karena di tengah drakor serius atau thriller, Anda butuh sesuatu yang ringan, klise (he he) dengan romance terjamin.
Adaptasi novel yang pernah difilmkan tahun 2016 ini (tidak saya rekomendasikan, ha ha!), drakor ini bercerita tentang Who-joon (Choi Tae-joon), penyanyi sukses yang terkait insiden dengan Geun-young (Choi Soo-young), reporter entertainment.
Kesalahpahaman membuat Geun-young dipecat, dan ia kemudian bersedia ikutan reality show bersama Who-joon, yang membuat Geun-young dibenci fans Who-joon. Senangnya, karakter Geun-young ditampilkan tidak ideal, apalagi lemah; kadang-kadang malah minta dijitak. Drakor anis, receh, second leads nyebelin, tapi maunya ditonton terus....
5. IMITATION
12 episode, tonton di iQiyi
Diangkat dari manhwa atau komik web Korea, drakor ini bercerita tentang boyband dan girlband, persaingan di antara mereka, kisah cinta mereka, hingga intrik bisnis industri K-pop. Tentunya diselingi lagu-lagu ringan yang catchy (cek OST drakor ini di Spotify).
Tokoh utama drakor ini adalah Kwon Ryok (Lee Jun-young) dan Ma-ha (Jung Ji-so), juga teman-teman mereka dari boyband dan girlband (fiktif) SHAX, Tea Party, dan Sparkling. Dibintangi sederet Idol alias penyanyi K-pop, drakor ini hanya tayang satu episode per minggu, jadi bikin penasaran.
UNTUK PENCINTA SAGEUK
Pencinta sageuk pasti suka sageuk dengan formula klasik dan diceritakan dalam gaya klasik pula.
6. BOSSAM: STEALING FATE
20 episode, tonton di streaming favorit
Bossam atau istilah 'penculikan pura-pura' janda agar nantinya dia bisa menikah dengan sang penculik yang sebenarnya adalah kekasihnya jadi tradisi di Joseon. Ba-woo (Jung Il-woo) adalah single dad yang mencari nafkah dengan bossam, agar bisa menghidupi putranya, Cha-dol.
Ketika Ba-woo salah menculik Putri Hwa-in atau Soo-kyung (Kwon Yuri) yang ternyata putri Raja Gwanghae dan menantu pejabat berpengaruh di istana, hidupnya berubah makin rumit.
Tak ada yang menyangka jika Yuri, seorang Idol, mampu bermain dengan cemerlang dalam sageuk ini. Ia bisa mengimbangi akting Jung Il-woo, dan menghadirkan sosok putri yang lemah tapi sebenarnya berdaya dan ingin mandiri. Chemistry sang putri dengan Ba-woo dan Cha-dol jempolan!
Cek halaman selanjutnya untuk drakor yang menguras air mata!