Reksadana syariah
Mekanisme investasi reksadana syariah ini mirip reksadana konvensional. Anda dan investor lain ‘patungan’ untuk berinvestasi ke dalam suatu produk keuangan, yang pengelolaannya dilakukan oleh manajer investasi. Keuntungan investasi lalu dibagikan kepada para investor sesuai proporsi modal yang dimiliki –dengan sedikit management fee untuk manajer investasi. Bedanya, pada reksadana syariah, investasi yang dilakukan oleh manajer investasi, selain mempertimbangkan keuntungan juga kehalalan produk investasi. Dengan begitu, hasil investasi yang dibagikan kepada para investor, bersih dari riba dan unsur lain yang tidak halal.
Jenis reksadana syariah yang ada sekarang adalah Reksadana Pendapatan Tetap serta Reksadana Campuran, dan telah diterbitkan oleh beberapa perusahaan sekuritas. Bank syariah biasanya bertindak sebagai agen penjual. Tingkat pengembalian investasi reksadana syariah bervariasi antara 11-23 persen per tahun. Selain return yang bagus dan lebih adil, harga reksadana syariah relatif lebih stabil.
Jenis reksadana syariah yang ada sekarang adalah Reksadana Pendapatan Tetap serta Reksadana Campuran, dan telah diterbitkan oleh beberapa perusahaan sekuritas. Bank syariah biasanya bertindak sebagai agen penjual. Tingkat pengembalian investasi reksadana syariah bervariasi antara 11-23 persen per tahun. Selain return yang bagus dan lebih adil, harga reksadana syariah relatif lebih stabil.
Konsultan ahli:
Ir. Adiwarman Azwar Karim, M.Sc., MBA, MAEP,
Presiden Direktur Karim Business Consulting, Jakarta