3 Kreasi Rendang yang Spektakuler
Kelezatan rendang sebagai makanan terenak di dunia pernah diakui oleh dunia internasional. Di tahun 2011, rendang dinobatkan sebagai makanan terlezat lewat jejak pendapat berdasarkan survei yang dimuat di laman CNNGo. Meski masakan khas minang ini sudah cukup nikmat ditemani dengan nasi hangat, beberapa restoran menyajikan rendang dengan kreasi yang unik. Mulai dari dibuat sushi hingga dicampur dengan mi. Berikut ini kreasi sajian rendang yang patut untuk dicoba:
1. Rendang Roll
Bagaimana jika rendang dijadikan topping sushi? Jika penasaran, Anda bisa datang ke Suntiang untuk mencobanya sendiri. Kombinasi daging rendang, kyuri, selada, dan mayones akan membuat Anda jatuh cinta pada pandangan pertama.
SUNTIANG RESTAURANT
Pondok Indah Mall 2, Lantai 3
Jl. Metro Pondok Indah , Pondok Indah, Jakarta Selatan.
(021) 75920529
Jam Buka: Setiap hari 10.00-22.00